Hutan Bambu Bekasi, salah satu ruang terbuka hijau untuk tempat bersantai dan berfoto

Hutan Bambu Bekasi, salah satu ruang terbuka hijau untuk tempat bersantai dan berfoto 

Hutan Bamboe Bekasi atau Hutan Bambu

Pesona Hutan Bambu Bekasi dari Jembatan Gantung

Pagi ini, 17 Agustus 2020, untuk yang ketiga atau ke empat kalinya saya berkunjung ke salah satu Obyek Wisata di Kota Bekasi yang menjadi tujuan para pesepeda yang lagi gandrung.

Hutan Bamboe Bekasi

Tempat itu bernama Hutan Bambu yang terletak di pinggir Kali Bekasi RT 4 RW 26, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, yang sejak tahun 2017 sudah dikembangkan oleh warga dan Forum Masyarakat Pencinta Kali Bekasi (FMPKB).


Tanaman bambu yang tumbuh di bantaran sungai dipelihara dan disulap menjadi tujuan wisata dengan berbagai fasilitas seperti saung saung untuk bersantai dan berkumpul bersama teman dan handai taulan, berbagai tempat spot untuk berfoto yang bagus dan didesign sedemikian rupa   

Untuk mencapai lokasi Hutan Bambu Bekasi dapat dicapai dari 2 rute, maksudnya 2 rute ini adalah arah datang sesuai posisi Hutan Bambu dari sisi sungai. Saya lebih suka langsung menuju sisi Hutan Bambu yang ada di sisi sebelah kanan dari arah aliran sungai. 

Biasanya saya mengunakan rute dari arah jalan Raya Narogong, kemudian di perempatan Rawa Panjang terus lurus menuju Jalan Kartini dan setelah melewati jembatan penyeberangan Tol Jakarta - Cikampek,  tepatnya di depan perumahan Sapta Pesona, sebelum Kantor PDAM, ambil belok kiri.

Anda  bisa mengambil jalan dari sisi kantor PDAM atau belok kiri dan mengikuti arah gang. Dari titik belok ini, masuk ke dalam gang sekitar 600 meter.  Untuk pesepeda kayuh dan sepeda  motor, tersedia area parkir di sekitar Hutan Bambu.

Kalau Anda menggunakan sepeda pancal alias nggowes, sepeda bisa dibawa masuk ke area Hutan Bambu.

Dari kediaman saya di daerah Pekayon, Hutan Bambu terbilang sangat dekat, sekitar 7,64 km.

Jika anda membawa kendaraan roda empat, sebaiknya anda ,menggunakan jalur dari arah Giant.  Saat ini tersedia jembatan gantung yang menghubungkan antara sisi sungai Kali Bekasi lokasi Hutan Bambu dan sisi sungai kali Bekasi seberangnya.

Dulu sebelum ada jembatan, untuk bertandang ke Hutan Bambu via seberang, sangat mudah juga, karena, lokasinya berada di tengah Kota Bekasi. Pengunjung bisa datang melalui Jalan Chairil Anwar samping Giant Bekasi kemudian masuk ke Jalan Letjen Sarbini, Kelurahan Margajaya, Kecamatan Bekasi Selatan, setelah itu lanjut menaiki perahu eretan yang telah disiapkan. Sekarang dengan adanya jembatan gantung baru yang menghubungkan kedua sisi sungai Kali Bekasi, pengunjung tinggal menaiki jembatan menuju Hutan Bambu Bekasi. 

Fasilitas di Hutan Bambu Bekasi

Banyak area spot foto yang instagramable yang sangat menarik meskipun terkesan sederhana,  Patut diharagai usaha masyarakat tepi sungai dalam memanfaatkan bantaran sungai dengan membersihkannya dari sampah dan menyulapnya menjadi tempat wisata.


Saat  memasuki pintu gerbang yang terbuat dari Bambu, kikta akan disambut dengan tulisan Selamat Datang di Hutan Bambu, dan dikenakan biaya perawatan yang nilainya sukarela.


Dari Pintu Gerbang, sudah tampak saung saung yang rindang dibawah tanaman bambu yang asri dan teduh, Daun bambu mempunyai keunikan meneruskan cahaya  matahari dan bentuk daunnya tidak masif.  Sehingga cahaya matahari masih bisa menembus di sela sela dedaunan bambu yang bentuknya memanjang dan ramping.

Beberapa rumpun bambu di berikan nama dan identittas serta keterangan yang menjelaskan nama bambu, nama latin, manfaat dan sebaran tumbuhnya.

Ada Dermaga Cinta yang terbuat dari bambu, juga menjadi spot menarik pengunjung untuk datang berfoto mengabadikan kedatangan mereka ke Hutan Bambu tersebut. Bahkan, di Dermaga Cinta itu dicat dengan warna-warni, di tengahnya ada bambu berbentuk hati yang cocok dijadikan spot foto kekinian bagi anak muda.

Spot ini saat saya ke hutan Bambu termasuk spot favorit yang pengunjung sampai antri untuk berfoto di sana.  Selain itu juga ada spot foto yang berbentuk love, yang sangat digemari oleh remaja yang sedang dimabuk asmara dan sedang hot hot nya jatih cinta.  

Selain itu, para pengunjung wisata Hutan Bambu ini bisa menikmati sarana perahu untuk menjelajahi Kali Bekasi dengan hanya membayar Rp10.000. 

Tersedia juga bangunan rumah pohon yang didesign sedemikian rupa untuk berfoto, ada juga taman bunga meskipun tidak terlalu luas,  dan kandang burung yang berisi Jalak awu atau jalak kebo yang menambah indah, asri dan keteduhan Hutan Bambu.

Bagi yang suka menyanyi, tersedia panggung yang bisa dipergunakan untuk karaoke atau bernyanyi. Iringan musik dan pengeras suara pada saat saya berkunjung, menurut saya terlalu keras, karena ada pengunjung seperti saya yang inginnya tenang dan beristirahat santai di bawah dedaunan bambu.

Jika anda pesepeda atau pengunjung yang haus dan lapar,  pengunjung bisa menikmati aneka jajanan dan minuman, berbagai jajanan seperti ketoprak, soto, gado-gado, maupun camilan lainnya yang telah disiapkan. 




Di Hutan Bambu, ada tidak perlu bingung dengan koneksi internet, karena di Hutan Bambu ini juga dilengkapi fasilitas wi-fi gratis


Untuk anda yang ingin buang hajat tersedia toilet yang bersih dan nyaman dan untuk anda yang ingin menunaikan ibadah sholat, tersedia musholla.

Lengkapkan fasilitasnya.

Saat kunjungan saya tanggal 16 - 17 Agustus 2020, ternyata sudah ada jembatan penyeberangan yang baru dibangun. 

Saya pun mencoba menaiki Jembatan Gantung yang terlihat dibangun cukup kokoh dan kuat.

Tertulis di plakat di ujung Jembatan Gantung

Aspirasi Pembangunan Jembatan Gantung, Hutan Bambu Kota Bekasi.

Hj. Intan Fauzi, SH., LL.M Anggota DPR RI F PAN Dapil Kota Bekasi dan Depok. APBN 2019.

Dengan lambang yang tertera, Kota Bekasi, PU dan DPR RI.


Dari Jembatan Gantung ini, kita bisa menyaksikan Sungai Kali Bekasi yang sudah mulai bersih meskipun masih ada kotoran sampah, di sebelah kira pemandangan berlatar belakang Kota Bekasi. .


Sampai di seberang, di ujung jembatan ada satu titik sungai yang terlihat ikan berenang dan seringkali muncul di permukaan.


Semoga Ruang Terbuka Hijau Hutan Bambu Kota Bekasi ini dapat dirawat dengan baik dan menjadi tujuan wisata baik warga Bekasi maupun dari luar Bekasi.

Selamat Berkunjung....


 




  


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Hutan Bambu Bekasi, salah satu ruang terbuka hijau untuk tempat bersantai dan berfoto "

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan teman teman, semoga artikel bermanfaat dan silahkan tinggalkan pesan, kesan ataupun komentar.

Popular Posts