Pengalaman makan di Tengkleng Gajah - Yogyakarta

Tengkleng paling enak di Yogyakarta
TENGKLENG GAJAH

Saat ada dinas kerja ke Yogyakarta, tak lupa kami sempatkan makan di Rumah Makan " Tengkleng Gajah" yang mengkhususkan makanan berbahan daging Kambing.
Seportsi Tengjleng Kambing di Tengkleng Gajah

Lokasi rumah makan berada di Jalan Kaliurang km 9.3 Bulurejo, Minomartani, Nganglik Sleman, Daerah istimewa Yogyakarta.

Belok kanan di pertigaan sebelum lampu merah di Jalan Kaliurang km. 9.3 terus lanjut lurus.

Warung makan Tengkleng Gajah berada di kanan jalan, karena sudah kesohor, bisa juga dicari lewat Google Map.
Apa sih hubungan antara Kambing dan Gajah..... 
Ini Tengkleng kambing lho bukan Tengkleng Gajah, mungkin karena porsinya yang cukup besar dan potongan dagingnya cukup besar.

Saat masuk di lokasi rumah makan, sudah tercium bau harum masakan baik Sate maupun Gule...
Warung Tengkleng Gajah menjual tidak hanya tengkleng saja, tetapi juga ada sate, gule, nasi goreng, Tongseng, Kepala Goreng, Sop dan yang pasti berbahan baku daging Kambing.

Kami memesan Tengkleng sebagai menu utama, Tongseng sebagai menu kedua, dan Sate kambing sebagai menu utama juga ha..ha...ha....
Seporsi Tongseng Kambing di Tengkleng gajah

Rasa masakannya memang luar biasa dan enak.

yang unik adalah, Nasi boleh ambil sendiri sesuai kemampuan.  Saya menyarankan nasi sedikit saja, tapi yang banyak lauknya.

Menu daging kambing disajikan standar, dan bumbu tambahan boleh diminta sesuai rasa yang diinginkan.

Sate Kambing yang Mak Nyuss di Tengkleng Gajah


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengalaman makan di Tengkleng Gajah - Yogyakarta"

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan teman teman, semoga artikel bermanfaat dan silahkan tinggalkan pesan, kesan ataupun komentar.

Popular Posts